Dinas Dikpora Kota Bima Gelar Pertemuan K3S Kecamatan Mpunda, Bahas Penguatan Pendidikan dan Sekolah Unggulan

Kota Bima, Bima Times – Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima menggelar pertemuan dengan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Sekolah Dasar se-Kecamatan Mpunda, Kamis 4 September 2025 yang bertempat di Resto Angi Ndai Penatoi Kota Bima.

 

Pertemuan tersebut mengusung tema Pembelajaran Mendalam bagi Kepala Sekolah sebagai upaya meningkatkan kapasitas dan kualitas kepemimpinan di lingkungan sekolah dasar.

Kabid Dikdas A. Yani

Kegiatan berlangsung penuh keakraban dan dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, H. Mahfud, didampingi, Sekretaris Dinas Haris Kurniawan, Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Kabid Dikdas) Dikpora Kota Bima, Ahmad Yani. Dalam arahannya, H. Mahfud menekankan pentingnya pendidikan berkualitas dan bermartabat yang harus ditopang oleh penerapan pendidikan berkarakter.

“Mulai tahun depan, kita akan menerapkan sekolah role model atau sekolah unggulan. Rencananya masing-masing satu SD dan satu SMP akan menjadi sekolah percontohan untuk memperkuat kualitas pendidikan di Kota Bima,” ungkapnya.

Ia juga menegaskan bahwa forum K3S harus dimanfaatkan sebagai ruang kolaborasi antar kepala sekolah untuk berbagi pengalaman, solusi, serta ide-ide inovatif yang bisa diterapkan di sekolah masing-masing. Dengan demikian, mutu pendidikan dasar dapat terus ditingkatkan secara merata.

Pertemuan ini sekaligus menjadi wadah diskusi terbuka antara Dikpora Kota Bima dengan para kepala sekolah terkait berbagai isu pendidikan, termasuk penguatan kurikulum, manajemen sekolah, hingga pengembangan kompetensi guru.

 

Scroll to Top